Jakarta, Kabarkansaja.id – Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo bertolak ke Hiroshima Jepang, hari ini, Jumat (19/5/2023). Jokowi akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7.
Menurut Presiden, dalam pertemuan kepala negara anggota G7 dengan mitra, akan dibahas sejumlah isu mulai dari soal iklim, pangan, hingga energi. Indonesia, kata Jokowi, akan konsisten membawa suara kepentingan global south dan kolaborasi.
Saya, kata Jokowi, bersama-sama dengan Ibu Negara dan delegasi terbatas berangkat menuju Hiroshima, Jepang untuk menghadiri undangan dari PM Jepang sebagai Presiden G7. Pertemuan G7 summit tersebut akan berlangsung besok, kata Jokowi, seperti yang disiarkan tayangan YouTube Setpres, Jumat (19/5/2023). (Foto:BPMI Setpres/K1)
Discussion about this post