Jakarta, Kabarkansaja.id – President IIA Indonesia Angela Simatupang (tengah) berbincang dengan Komisaris Independen PT PLN (Persero) Yazid Fanani (kanan) dan Direktur Manajemen Risiko PT PLN (Persero) Suroso Isnandar (kiri) pada acara Professional Auditor Forum di Auditorium PLN Pusat, Jakarta, Selasa (25/2/2025).
Momen ini menegaskan komitmen bersama dalam memperkuat tata kelola dan pengendalian risiko di bidang industri energi. Dengan sinergi yang erat antara auditor internal dan pemangku kepentingan, transparansi serta akuntabilitas diharapkan semakin kokoh dalam perjalanan menuju Indonesia yang lebih berdaya saing dan berkelanjutan. (K1)