Jakarta, Kabarkansaja.id – Marketing Director Agung Podomoro Yenti Lokat (kiri) dan Wakil Kepala Divisi Mortgage & Secured Loans Division Bank BTN Romeo Daniel MVE (kanan) saat seremoni penandatanganan perjanjian kerja sama strategis antara Podomoro City Deli Medan dan Bank BTN, di Central Park Mall, Jakarta. Sebagai upaya memperluas akses terhadap hunian berkualitas sekaligus memperkuat pertumbuhan sektor properti di Sumatera Utara, Podomoro City Deli Medan, mahakarya dari Agung Podomoro, resmi menggandeng Bank Tabungan Negara (BTN) sebagai mitra strategis dengan menghadirkan skema pembiayaan yang dirancang untuk menjawab tantangan generasi masa kini dalam memiliki hunian yakni lebih inklusif, ringan, dan berorientasi jangka panjang.
Melalui kerja sama ini, BTN menawarkan skema pembiayaan khusus berupa suku bunga ringan 3,5% fix selama tiga tahun dan bunga tetap 4,5% hingga lima tahun, ditambah pembebasan biaya provisi dan administrasi. Fasilitas ini berlaku untuk seluruh tipe hunian di Podomoro City Deli Medan, termasuk produk terbaru mereka, Victory Tower. (K1)