Jakarta, Kabarkansaja.id – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan pers di Jakarta, Senin (5/8/2024). Ekonomi Indonesia tumbuh 5,05% pada kuartal II-2024 (year on year/yoy).
Capaian tersebut lebih tinggi dibandingkan beberapa negara, seperti China, Singapura dan Meksiko. Konsumsi rumah tangga menjadi penopang perekonomian dengan pertumbuhan 4,93%. Selanjutnya pembentukan modal tetap bruto (PMTB) 4,43%, ekspor 8,28%, konsumsi pemerintah 1,42% dan konsumsi LNPRT 9,98%. (K1)
Discussion about this post